Liputan6.com, Turin - Juventus dan Inter Milan masih bersaing ketat di papan atas klasemen Liga Italia 2019/20. Kedua tim kini hanya terpaut satu poin.
Ya, Juventus masih memuncaki klasemen Liga Italia dengan 35 poin, hasil dari 11 menang dan 2 imbang. Inter Milan menguntit di bawahnya dengan 34 poin berkat 11 menang, 1 imbang, dan 1 kalah.
Posisi itu dapat saja berubah lantaran kedua tim bakal bermain, Minggu (1/12/2019) hari ini. Juventus akan menjamu Sassuolo, sementara Inter Milan ditantang SPAL.
Juventus akan bermain lebih dulu. Itu artinya, pasukan Maurizio Sarri punya kans untuk mempertahankan posisi puncak, andai menang.
Sebaliknya, Juventus dapat saja melorot ke posisi kedua jika imbang apalagi kalah. Di saat yang sama, Inter Milan menang atas SPAL.
Di sisi lain, AC Milan masih belum bangkit dari keterpurukan. Pergantian pelatih dari Marco Giampaolo ke Stefano Pioli belum membuahkan hasil.
AC Milan masih berada di tempat ke-12 dengan 14 poin. Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya.
Klasemen Liga Italia
Jadwal Liga Italia
Minggu, 1 Desember 2019
00:00 WIB, Genoa vs Torino
02:45 WIB, Fiorentina vs Lecce (RCTI)
18:30 WIB, Juventus vs Sassuolo
21:00 WIB, Inter Milan vs SPAL
21:00 WIB, Lazio vs Udinese
21:00 WIB, Parma vs Milan
Saksikan video menarik di bawah ini.
No comments:
Post a Comment