Pages

Saturday, March 2, 2019

AHY Tunjuk Pakde Karwo Jadi Panglima Wilayah Pemenangan Pemilu

Liputan6.com, Jakarta - Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menunjuk dua politikus senior Demokrat, yaitu Soekarwo dan Nachrowi Ramli sebagai Panglima Wilayah Pemenangan Pemilu 2019. 

Penujukan Panglima Wilayah ini dilakukan setelah AHY resmi ditunjuk Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai ujung tombak kampanye.

"Saya dalam hal ini dibantu secara penuh oleh koordinator wilayah Indonesia kita bagi dua wilayah timur dan wilayah barat," kata AHY di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (2/3/2019).

AHY mengatakan Soekarwo akan diberi mandat bertanggungjawab pada pemenangan di wilayah timur dan Nachrawi Ramli di wilayah barat. 

Wilayah timur yaitu untuk Pulau Jawa di mulai dari Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogjakarta kemudian di Jawa Timur, dan seluruh wilayah Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Maluku Utara, Papua. Kemudian Soekarwo juga akan bertanggungjawab wilayah Bali dan Nusa Tenggara secara keseluruhan.

"Beliau tentunya adalah tokoh yang dihormati dan sangat berpengalaman. Agar bertanggungjawab untuk bisa meningkatkan elektabilitas suara Partai Demokrat di wilayah timur," ungkap dia.

Sedangkan wilayah pimpinan Nachrowi meliputi Sumatera, Banten dan Jawa Barat. Dua tokoh ini baik Nachrowi dan Soekarwo diharapkan bisa menikan elektabilitas partai berlambang mercy ini di Pileg 2019. 

"Beliau juga adalah tokoh yang sangat berpengalaman dan tentunya kita harapkan bisa membantu saya untuk meningkatkan elektabilitas Partai Demokrat di wilayah barat Indonesia," ucap mantan anggota TNI itu. 

 

 

Bonie Nugraha Permana Pemilik KTP Penghayat Kepercayaan

Tutup Video

Rekomendasi untuk Capres-cawapres

Sebelumnya, AHY menyampaikan pidato politiknya di Ballroom Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (1/3/2019) malam.

Dalam pidato berjudul 'Rekomendasi Partai Demokrat untuk Presiden Indonesia Mendatang', AHY menyampaikan sejumlah tantangan Indonesia dalam lima tahun ke depan. Selain itu, dia juga mengungkapkan tiga syarat untuk presiden terpilih periode 2019-2024 mendatang.

Ada tiga hal pokok yang ingin saya sampaikan, pertama, tantangan Indonesia 2019-2024 dalam perspektif dunia internasional dan nasional.

Kedua, persoalan dan aspirasi rakyat, serta solusi, dan kebijakan yang ditawarkan Demokrat. Ketiga, ajakan Demokrat menyikapi perkembangan situasi sosial politik dewasa ini," ujar AHY dalam pidatonya.

Reporter: Sania Mashabi

 

Saksikan Video Pillihan Berikut Ini: 

 

Lanjutkan Membaca ↓

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/news/read/3907764/ahy-tunjuk-pakde-karwo-jadi-panglima-wilayah-pemenangan-pemilu

No comments:

Post a Comment