Pages

Sunday, April 28, 2019

Mau Harga Sepeda Motor Kesayangan Tetap Stabil, Ini 4 Rahasianya

Liputan6.com, Jakarta Menjual sepeda motor lalu membeli sepeda motor baru merupakan hal yang wajar. Tentu harapan saat menjual motor kesayangan adalah harganya tetap terjaga.

Supaya harga jual motormu tetap terjaga, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan, seperti dilansir dari laman Wahana Honda.

1. Kondisi Motor Wajib Terawat dan Sehat

Motor yang nilainya tinggi harus selaras dengan performanya. Kalau performa motor loyo, jangan salahkan jika harganya juga anjlok.

Perhatikan mulai dari deru mesin, hingga kualitas bodi yang masih kinclong. Suara mesin yang halus dan minimnya goresan pada bodi, bisa menjadi nilai plus. Jangan lupakan kondisi ban yang harus dalam kondisi bagus ya.

2. Motor Standar, Bukan Modifikasi

Kalau motor yang akan Anda jual pernah dimodifikasi, kembalikan dulu ke kondisi standar sebelum dijual. Pembeli motor dari kalangan umum pasti akan menawar harga serendah-rendahnya untuk sepeda motor modif.

Beda cerita jika Anda akan menjual sepeda motor ke konsumen yang paham modifikasi. Tapi jika ingin menjualnya secara umum, lebih baik jual dalam kondisi standar pabrikan.

 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3952435/mau-harga-sepeda-motor-kesayangan-tetap-stabil-ini-4-rahasianya

No comments:

Post a Comment