Pages

Wednesday, May 29, 2019

Saat Mudik, Ini Peran Sebenarnya Penumpang di Samping Sopir

Liputan6.com, Jakarta - Kegiatan mudik yang dilakukan setahun sekali pasti akan menguras banyak tenaga sang sopir. Beragam faktor membuat durasi perjalanan tak bisa ditebak, misalkan lalu lintas yang lebih padat dibanding biasanya.

Dengan kondisi perjalanan seperti itu, dibutuhkan persiapan yang cukup matang, tidak hanya kondisi kendaraan tapi juga pengemudi. Tidak hanya yang mengendarai mobil, tapi pendamping atau co driver, karena memang memiliki fungsi yang tidak kalah penting.

"Selama ini kan, mereka (co driver) banyak yang tidur dan sebagainya. Padahal, fungsinya kan memandu, meningkatkan pengemudi untuk lebih selamat atau waspada selama perjalan," jelas Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Sony Susmana, di Jakarta belum lama ini.

Lanjut Sony, biasanya yang menjadi pendamping pengemudi dalam perjalan mudik lebaran, adalah istri. Jadi, jangan memposisikan diri sebagai emak-emak yang cerewet, atau mengatur segala macam, dan berperilaku lebih lembut.

"Artinya, dia tahu kondisi suaminya (pengemudi), misalkan tidak bisa kagetan jadi kasih informasi dengan pelan. Pendamping juga tidak bikin panik jika terjadi sesuatu, tapi mengingatkan agar lebih hati-hati atau yang lain," tegasnya.

Sementara itu, dalam perjalanan mudik ke kampung halaman, persiapan memang harus dilakukan dengan baik. Rencanakan perjalanan dari awal, agar saat sudah di jalan tidak meributkan sesuatu hal, seperti rute atau yang lainnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/ramadan/read/3978582/saat-mudik-ini-peran-sebenarnya-penumpang-di-samping-sopir

No comments:

Post a Comment